TOP-NEWS.co.id – Wakil ketua II DPRD kabupaten Luwu Timur, Usman Sadik, melakukan peninjauan langsung jalan Poros Desa Libukan Mandiri, Desa Buangin dan Desa mahalona yang kondisinya jalannya rusak parah.kamis (03/11/2022).
Peninjauan itu, Usman Sadik dampingi kepala Desa mahalona Russa, Kepala Desa Libukan Mandiri Sahrir, dan hadir juga seorang Konsultan dari Dinas PUPR Luwu Timur guna melihat langsung jalan yang akan di lakukan pemeliharaan di anggaran APBD Perubahan 2022.
“Saya kelokasi untuk memastikan sekaligus mau melihat langsung kondisi jalan itu dan berkordinasi dengan kepala desa serta tokoh-tokoh masyarakat guna mendengar langsung saran dan pendapat mereka,”ujarnya.
Kunjungan ini kata Usman, salah satu tindak lanjut aspirasi masyarakat saat reses di desa Tole kecamatan Towuti beberapa waktu lalu.
“Jadi ini di sampaikan para kepala desa serta para tokoh masyarakat saat saya Reses di Tole beberapa waktu lalu sebelum pembahasan APBD perubahan 2022,”kata Usman.
Dia juga menjelaskan bahwa tinjauan dirinya kelokasi hanya ingin memastikan apakah dengan anggaran perubahan tahun ini dapat menyelesaikan perbaikan akses jalan di 5 Desa tersebut.
“Makanya saya minta ke dinas PUPR agar ada pihak konsultan yang mendampingi saya guna menghitung volume panjang jalan kemudian menghitung besaran anggaran untuk mengatasi kerusakan jalan poros di desa Mahalona Raya,”ucapnya.
Ditempat yang sama Kades Libukan Mandiri Sahril mengucapkan terima kasih kepada wakil ketua DPRD Usman Sadik atas perhatiannya dengan cara turun langsung ke lokasi melihat kondisi jalan poros Mahalona Raya.
“Kami bersama beberapa kades di Mahalona Raya ini mengucapkan terima kasih kepada pak Usman Sadik, karena beliau mau sempatkan diri untuk melihat kondisi jalan ini yang selama ini jadi keluhan masyarakat disini, tentu hal ini jadi harapan kami khususnya masyarakat di lima desa agar bisa tahun ini di realisasikan perbaikannya,”pinta Sahril.(*)