Pelantikan OPA KS, RMB Berharap Tidak Boleh Lagi Organisasi Pencinta Alam Bergerak Dalam Rel Tersendiri

Wakil Walikota Palopo, Dr. Ir. H. Rahmat Masri Bandaso, saat memberikan sambutan pada pelantikan pengurus lengkap Organisasi Pecinta alam Kirana Sawerigading  (OPA KS) priode 2019-2020. Di Latuppa, Kelurahan Murante, Kecamatan Mungkajang.

PALOPO | TOPNEWS.co.id Wakil Walikota Palopo, Dr. Ir. H. Rahmat Masri Bandaso, menyaksikan pelantikan pengurus lengkap Organisasi Pecinta alam Kirana Sawerigading  (OPA KS) priode 2019-2020. Di Latuppa, Kelurahan Murante, Kecamatan Mungkajang.

Sekedar diketaui, OPA Kirana Sawerigasing merupakan salah satu organisasi kepecintaalaman yang berdiri sejak 1998 silam di Kota Palopo dan bergerak di bidang lingkungan hidup dan olahraga alam bebas.

Bacaan Lainnya

Pelantikan Pengurus Lengkap OPA Kirana Sawerigading periode 2019-2020 dilakukan oleh Pendiri Organisasi yang hadir yakni, Tofan Mantofani, Fadly Mochtar Dan Haris Abdullah Sulung. Yang disaksikan langsung Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, yang juga sebagai pembina organisasi tersebut.

Pada kesempatan tersebut, RMB  meminta kepada pengurus harian yang telah dilantik untuk bersinergi dengan pemerintah guna mewujudkan Palopo sebagai kota berkelanjutan.

Ia berharap mulai saat ini tidak boleh lagi ada organisasi pecinta alam, Mapala, dan LSM lingkungan bergerek dalam rel tersendiri yang tidak terkoneksi dengan kerja-kerja pemerintah, khususnya dalam bidang lingkungan.

Kedepannya kita berharap Pemerintah dan seluruh stakeholder yang bergerak di bidang lingkungan harus jalan beriringan, termasuk OPA Kirana Sawerigading,” Ucap RMB.

Sementara itu, Muh. Aswan sebagai dimisioner Ketua umum dalam sambutannya berharap apa yang telah diperjuangkan pada saat periode kepengurusannya tetap dilanjutkan.

“Kami sangat berharap hal yang baik yang telah kami torehkan selaku pengurus sebelumnya dapat dilanjutkan, dengan upaya yang lebih baik lagi,” Harap Aswan.

Dikesempatan yang sama, Ismiati Rahman, SE sebagai ketua terpilih periode kepengurusan 2019-2020 lebih menekankan sinergitas antara pengurus harian dan seluruh anggota OPA Kirana Sawerigading tanpa terkecuali.

“Kami harapkan sebagai pengurus yang baru OPA Kirana Sawerigading. Agar semua elemen organisasi dapat bergerak secara kolektif demi menjaga eksistensi organisasi,” Tegas Perempuan pertama yang terpilih di Musyawarah besar sebagai Ketua di OPA Kirana Sawerigading.

Kegiatan pelantikan yang dilaksanakan di Sungai Jodoh Latuppa tersebut  dirangkaikan dengan Bedah Disertasi Dr. Ir. Rahmat Masri Bandaso, M. Si. dengan tema: Model Strategi pengembangan Agroekowisata berkelanjutan di Kota Palopo.

Dalam diskusi tersebut banyak melahirkan konsensus yang kedepannya harus direalisasikan, seperti penambahan fasilitas yang ada di sepanjang sungai Latuppa untuk menciptakan kenyamanan para wisatawan yang datang.

Dalam pelantikan Pengurus lengkap OPA Kirana Sawerigading Turut dihadiri, Mochtar Dalle, Lurah Murante, Ketua Forup Pecinta Alam Palopo (Foropa) Awaluddin, dan pewakilan Organisasi kepecintaalaman se Kota Palopo, dan oraganisasi kemahasiswaan se Kota Palopo.(HR)

Pos terkait