PALOPO | TOPNEWS.co.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo menyerahkan sertifikat tanah hibah kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palopo, di Lantai III Ruang Kerja Walikota Palopo, Selasa (12/05/2020).
Penyerahan sertifikat tanah hibah tersebut dilakukan oleh Walikota Palopo, HM Judas Amir yang diterima langsung oleh Kepala BNN Kota Palopo, AKBP Ustin Pangaraian.
Dalam sambutannya, HM Judas Amir menyampaikan, semoga tanah yang dihibahkan kepada BNN Kota Palopo dapat dipergunakan dengan baik.
“Tugas dari BNN untuk pemberantasan penyalahgunaan narkotika di Kota Palopo, dan itu berjalan dengan baik demi kepentingan masyarakat,” kata Judas Amir.
Sementara itu, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palopo, AKBP. Ustim Pangarian, SE.,M.Si menyampaikan rasa terima kasihnya atas tanah hibah yang diberikan oleh Pemerintah Kota Palopo.
“Semoga ini bisa dimanfaatkan dengan baik untuk kepentingan percepatan pemberantasan penyalahgunaan narkotika di Luwu Raya, khususnya di Kota Palopo sendiri,” tandanya.
Diketahui, Kantor BNN Kota Palopo berada di Jl. Pemuda, Kecamatan Wara Selatan, Kota Palopo. (hms)