PALOPO | TOP-NEWS.co.id – Muhammad Imam Gazali (20) Mahasiswa Unanda Fakultas Tehnik meninggal dunia setelah terlibat tawuran di sekitar Jembatan Lapender, Jl Veteran, Kota Palopo. Sabtu (27/06/2020) dini hari tadi.
Korban meninggal dunia setelah terkena sabetan parang di bagian belakang. Terdapat luka terbuka sepanjang 20 cm.
Sebelum tewas korban sempat dibawa ke RS Bintang Laut, namun nyawanya tidak dapat diselamatkan.
Kapolres Palopo, AKBP Alfian Nurnas mengungkapkan, saat ini pihaknya sementara melakukan pengejaran terhadap pelaku. ” Terjadi tawuran antara pemuda menyebabkan seorang meninggal dunia. Pelakunya masih daladm pengejaran petugas,” katanya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Palopo, AKP Andi Aris Abubakar mengatakan jika saat ini pihaknya sedang melakukan pemeriksaan kepada beberapa saksi.
“6 orang dari jalan rusa sedang kami periksa dan statusnya masih saksi. Sementara 5 orang dari jalan Batara juga kami mintai keterangan,” jelas Andi Aris Abubakar. (HR)