PALOPO | TOP-NEWS.co.id – Walikota Palopo, Drs. HM. Judas Amir MH, menerima penghargaan dari Bank Indonesia (BI) menjadi nominasi Award TPID 2020, di Kantor Walikota Palopo, Jumat (21/01/2022).
Mewakili Bank Indonesia, Causa Iman Karma (BI) Prov. Sulawesi- Selatan menyampaikan selamat kepada Walikota Palopo atas terpilihnya menjadi nominasi TPID Award 2020.
“Selamat kepada Bapak Walikota Palopo atas penghargaan ini, dan tetap memberikan yg terbaik dalam hal pelayanan kontroling kondisi keuangan/inflasi dimasing-masing wilayah sektoral kerja di Kota Palopo,” ungkap Causa Iman Karma.
Sementara itu, dalam sambutannya Walikota Palopo mengatakan sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam bekerja bertugas sehingga kita terpilih dan mendapatkan penghargaan menjadi nominasi Award TPID 2020.
Tim Pemantauan dan Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) adalah merupakan Forum Koordinasi yang dibentuk oleh Bank Indonesia untuk membantu pencapaian tingkat inflasi dan menjaga tingkat inflasi agar tetap rendah dan stabil.
“Kita tidak tau bahwa ada penilaian, kami hanya bekerja dan hasilnya ini,” kata Walikota dua periode ini.
“Kita disebut kota pelayanan dan karena itu kita patut beryukur kerja dan usaha kita mendapatkan apresiasi seperti ini,” sambungnya.
“Dengan semua dukungan dari semua pihak yang terkait kedepan kita bisa mempertahankan dan meningkatkan kerjasama dalam segala hal untuk lebih berkembangannya kota Palopo,” tutupnya Walikota.
Pada kegiatan tersebut, turut hadir Deputi Kepala perwakilan Bank Indonesia Prov. Sul-Sel, Fadjar Majardi, Sekretaris Daerah Drs. Firmanza D.P.,S.H.,M.S, Tirmidzi, Kadis Katahanan Pangan, Nuralely Kaso, Kadis perikanan,
Perwakilan bank BRI, BNI, Mandiri, BSSB, Para OPD terkait. (Kominfo).